Baru-baru ini media dibuat terkejut dengan isu perselingkuhan dari kalangan public figure yang tengah ramai menjadi sorotan di berbagai platform. Salah satunya seperti konten creator yang dikenal dengan nama akun Iris Wullur, ikut membongkar kasus perselinguhan yang dilakukan oleh suaminya.

Ia mengejutkan publik, setelah membeberkan aksi pengkhianatan dari suaminya dengan seorang wanita karier, yang merupakan rekan bisnisnya di platform Tiktok. Pada akun tiktok miliknya, Iris Wullur mengungkap sosok wanita yang di duga menjadi pelakor dalam rumah tangganya dengan sang suami.

Sosok wanita tersebut di jelaskan oleh Iris Wullur sebagai wanita yang sudah memiliki jabatan tinggi, yang sering terlihat bersama suaminya. Bahkan Iris juga sempat menyinggung tentang perjalanan liburan sang suami ke Hong Kong yang menguatkan dugaan perselingkuhan suaminya dengan rekannya.

Dalam sebuah postingan, ia menyebutkan kasus perselingkuhan suaminya ini sudah berlangsung sangat lama dan baru diketahui oleh dirinya baru-baru ini. Orang di sekitar Iris Wullur juga telah menyadari adanya aksi perselingkuhan diantara iris dan suaminya, namun memilih untuk tetap diam.

Profil Iris Wullur

Iris Wullur atau public figure yang bernama asli Airis Emiliana, lahir pada 2 April 1995 di Jakarta. Perempuan yang saat ini berusia 30 tahun ini, merupakan seorang model dan juga aktris sinetron yang memiliki darah keturunan Belanda-Indonesia.

Dalam memulai kariernya di dunia entertainment, Iris sering mengambil peran dalam beberapa sinteron yang membuat namanya semakin dikenal luas, hingga memiliki banyak penggemar. Salah satu judul sinetron yang membawanya kepada kesuksesan dalam dunia perfilman adalah film yang berjudul ‘Cintaku Melati’ yang dirilis pada tahun 2011.

Tidak hanya sering berakting dalam film, berkat kepopulerannya dalam dunia entertainment, Iris juga sering ditawarkan untuk menjadi seorang bintang iklan. Kepopuleran Iris di dunia hiburan terus melambung dengan segudang bakat yang dimilikinya, hingga ia menjadi salah satu influencer yang terkenal.

Seiring dengan perkembangan zaman, iris juga memanfaatkan platform media sosial sebagai salah satu cara untuk berinteraksi dengan para penggemar setianya. Iris sering membagikan momen kesehariannya, serta berbagai konten menarik di Tiktok, yang membuat dirinya semakin populer di kalangan generasi muda.

Pernikahan dan Suami Iris Wullur

Setelah mencapai puncak kariernya dalam dunia perfilman, ia memilihi untuk berhenti dari dunia hiburan, untuk fokus membangun keluarga setelah menikah. Dari konten yang dibagikan oleh Iris Wullur dalam channel youtube pribadinya, Iris menikah dengan suaminya Andreas Wullur pada tahun 2013.

Dari hasil pernikahan yang dijalankan keduanya, mereka dikaruniai dengan 3 orang anak, dengan anak tertua yang berusia 7 tahun. Sang suami Andreas Wullur, dari informasi yang kami kumpulkan, merupakan seorang pengusaha yang sudah memiliki banyak bisnis terutama dalam bidang rumah produksi.

Dari rumah produksi yang dikelola langsung oleh Andreas Wullur, ia sudah membesarkan nama sejumlah penyanyi dan beberapa band papan atas. Pada tahun 2006, Andreas Wullur bahkan sempat sukses dalam mengelola dan membesarkan sebuah band yang dikenal luas dengan nama Samsons.

Sebagai seorang pengusaha yang cukup terkenal, Andreas terlihat jarang tampil dalam konten-konten sang istri (Iris Wullur) di akun Tiktok istrinya. Andreas sempat ditanyai alasan dirinya tidak pernah muncul, ia menjawab dengan nada santai “nanti jadi viral seperti maria”, ucap Andreas.

Dugaan Kasus Perselingkuhan

Pernikahan harmonis mereka mulai terguncang, saat Iris mengungkapkan adanya dugaan perselingkuhan yang dilakukan oleh suaminya pada Kamis (6/2/2025). Dari pengakuan yang dibagikannya melalui akun Tiktok miliknya, ia berhasil mengejutkan publik dengan pernyataan yang menyebutkan kasus perselingkuhan oleh suaminya.

Ia menyatakan bahwa suaminya Andreas meminta dirinya untuk memikirkan masa depan dari anak-anak mereka, apabila ia ingin mempublikasikan dugaan perselingkuhannya. Namun Iris merasa bahwa suaminya sebelumnya tidak pernah memikirkan hal tersebut, sebelum perselingkuhannya terbongkar dan sudah diketahui oleh banyak pihak.

Iris menunjukkan keberanian dirinya, dengan berbicara di depan publik mengenai masalah dalam hubungan pernikahan yang dialaminya, dalam rumah tangganya. Ia juga menegaskan bahwa meskipun saat ini ia sedang ada masalah dalam rumah tangga, ia akan tetap melakukan upaya terbaik bagi anak-anaknya.

Keberaniannya dalam mengungkap perselingkuhan yang dilakukan oleh suaminya pada media, mendapatkan berbagai reaksi positif dari masyarakat, dan para penggemar setianya. Banyak yang menunjukkan simpati serta memberikan dukungan kepada dirinya, dan tidak sedikit juga yang penasaran dengan kelanjutan hubungan antara ia dan suaminya kedepannya.

Keterlibatan Lina Priscilla

Pada sebuah postingan di akun Tiktok milik Iris Wullur, ia sempat menyinggung dan menjelaskan bahwa suaminya berselingkuh di Hongkong dengan seseorang berinisial L. Melalui postingan tersebut, banyak pengguna media sosial, terutama pada platform Tiktok yang menduga seseorang yang dimaksud Iris adalah Lina Priscilla.

Iris juga menyebutkan suaminya dengan yang di duga adalah Lina Priscilla, tidak hanya bekerja bersama, namun keduanya juga sering untuk dinner bersama. Hal ini ia ketahui dari salah satu karyawannya yang mengatakan “Mereka bukan cuma partner aja, tapi suka lunch bareng, sampai kedokter mata aja ditemani.”

Baca Juga: Hampir Telanjang, Bianca Censori Bikin Geger Grammy 2025